Jumat, Oktober 03, 2008

Nu Sae-Rahman Siapkan Langkah Strategis

Menghadapi Putaran II Pilbup Bogor 
Nu Sae-Rahman Siapkan Langkah Strategis

BOGOR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor sudah mematok putaran dua Pilbup Bogor digelar pada 30 November 2008. Pasca Lebaran berbagai persiapan dilakukan Nu Sae (Nungki–Endang Kosasih) dan Rahman (Rachmat Yasin–Karyawan Fathurachman).

Optimisme menyeruak dari kubu Nu Sae maupun Rahman. Keduanya siap habis-habisan menghadapi putaran dua tersebut. “Ya, secara head to head Nu Sae sudah sangat siap. Secara politik, adanya putaran kedua ini kita lebih diuntungkan dan kami optimis menang,” ujar Wakil Ketua Bidang Humas Tim Pemenangan Nu Sae Erwin Najmudin kepada Radar Bogor, kemarin.

Dengan hanya dua pasangan yang bertarung di putaran kedua nanti, Nu Sae yakin kekuatannya yang sempat terpecah menjadi tiga saat putaran pertama, kembali bersatu. “Putaran kedua nanti Nu Sae akan lebih solid di wilayah timur dan barat, terutama berasal dari suara yang sudah menyatu kembali,” terangnya.

Pria yang setiap saat mendampingi Calon Wakil Bupati Endang Kosasih ini mengatakan jauh-jauh hari sudah melakukan berbagai langkah strategis menghadapi putaran kedua. Konsep reevaluasi, rekonsolidasi dan reposisi sistem perekrutan kekuatan terus dilakukan di hampir 40 kecamatan di Kabupaten Bogor.

“Kita sudah mengalkulasikan peta politik suara votegater dengan penerapan barometer asumsi yang akuntabel,” katanya sedikit membocorkan cara meraup suara. Erwin mengatakan strategi yang paling jitu diterapkan Nu Sae adalah spider track politic atau jaringan berantai. “Jaringan ini kita terapkan melalui tim sukses di setiap zona kampanye,” ujarnya.

Bagaimana dengan pasangan Rahman? Tak mau tinggal diam. Langkah-langkah strategis pun mereka siapkan menghadapi putaran kedua. Tim sukses Rahman yakin mampu mempertahankan suara 29,94 persen yang telah mereka raih pada putaran pertama. “Secara vertikal maupun horizontal kami akan berusaha menyolidkan kembali suara yang sudah kami raih pada putaran pertama,” ujar Rifdian, Direktur Kampanye Tim Sukses Rahman.

Caranya, menguatkan jaringan hingga tingkat rukun tetangga (RT) yang selama ini sudah terjalin, terutama dalam mengawal suara agar tidak terlepas ke pasangan Nu Sae. 

Selain itu, jaringan komunikasi pun akan diperluas agar suara golput yang tinggi mampu digiring memilih Rahman. “Dan kami optimis dengan kemampuan yang kami punya mampu mengarahkan suara golput ke Rahman,” tegasnya.

Untuk lebih meyakinkan perolehan suara, Rahman akan lebih mengintensifkan perolehan suara di wilayah timur yang pada putaran pertama sedikit kedodoran. Suara di timur akan lebih ditingkatkan, sementara suara di wilayah lain akan dipertahankan. “Yang jelas kami juga sudah membuka komunikasi politik dengan pasangan lain,” tambah Rifdian. 

Beberapa yang sedang diincar Rahman antara lain pasangan yang diusung PKS, yakni Sae (Soenmandjaja–Ace Supeli) dan suara yang berasal dari wakil bupati dari pasangan nomor urut satu, Rusdi AS. 

“Keduanya sudah mulai kami dekati, bahkan Soenmandjaja sudah mulai memenuhi undangan kami untuk datang berbuka puasa saat dua hari sebelum Lebaran lalu,” jelasnya.
(http://www.radar-bogor.co.id/?ar_id=MTkxMzY=&click=MjM=)

Tidak ada komentar: